Jumat, 11 September 2015

Cara Memulai dan Strategi Bisnis Jual Beli Hp Second Atau Bekas

JULY 2, 2012 · POSTED IN STRATEGI BISNIS OFFLINE
Hari ini kami akan mencoba memberikan topik mengenai cara memulai dan strategi bisnis jual beli hp second atau bekas. Mungkin banyak diantara para blogger sukses yang juga melakukan bisnis yang satu ini. Hp atau telepon seluler sudah seperti barang kebutuhan primer di era teknologi dan informasi seperti sekarang ini. Oleh karena itu bisnis jual beli hp second memiliki potensi untuk meraup keuntungan yang lumayan.

Tidak percaya jika jual beli hp second saat ini potensinya sangat bagus ? lihat saja di kota tempat anda tinggal, beberapa pelaku bisnis dari kalangan bisnismen kelas atas, menengah sampai kebawah menggunakan usaha jual beli hp second untuk bisnis sampingan bahkan bisnis utama mereka. Lalu gimana sih cara memulai bisnis jual beli hp second atau bekas ini ? kami akan memberikan sedikit tips cara memulai jual beli hp second untuk anda.
1. Sebelum terjun ke usaha ini, pahami dulu seluk beluk dunia telepon seluler dengan baik. Anda harus sering-sering membaca buku tentang seluler dan memiliki banyak pengetahuan tentang sebuah hp atau telepon seluler baik itu gsm maupun telepon seluler cdma.
2. Harus selalu mengikuti perkembangan harga pasaran setiap jenis telepon seluler.
3. Pilihlah tempat atau konter hp anda, ditempat khusus perdagangan hp-hp second atau bekas.
4. Jadilah orang yang pandai bernegosiasi baik itu dalam menawar harga hp penjual ataupun menjual hp second kepada pembeli.
Nah setelah 4 cara memulai jual beli hp second atau bekas itu sudah anda persiapkan pada diri anda, kini saatnya pada strategi bisnis dalam jual beli hp second atau bekas itu sendiri. Gimana sih agar kamu sebagai pelaku bisnis di jual beli hp second bisa terus berjaya dan bertahan dalam kompetisi dengan para pelaku bisnis jual beli second yang sudah banyak seperti saat ini.
1.Jika anda sudah dalam lokasi strategis atau bisa dibilang tempat usaha anda berada pada tempat perdagangan jual beli hp second atau bekas, anda harus benar-benar pandai dengan cara membeli hp second para penjual dengan harga tertinggi dan menjual hp second pada para pembeli dengan harga terendah.
2. Bangun brand dan image anda kepada para pembeli dengan cara selalu menjual hp second atau bekas dengan kondisi yang baik, bukan hp black market dan juga dengan harga yang paling murah diantara para pedagang hp second.
3. Ramahlah pada setiap konsumen yang datang ke konter hp anda.
Mungkin hanya itu saja yang bisa saya berikan untuk kali ini. Bagi anda yang benar-benar ingin membuka usaha jual beli hp second atau bekas, semoga tips dan trik cara memulai dan strategi dalam jual beli hp.